Cara Mengobati Kutu air Secara Alami
Kutu air merupakan masalah kulit yang sering dijumpai. Kutu air sendiri disebabkan oleh jamur parasit yang biasa menyerang kulit terutama pada bagian kaki. Biasanya orang yang terkena kutu air akan mengalami gatal-gatal, terutama pada sela-sela jari kaki.
Orang yang sering mandi di kolam renang atau pemandian umum rawan terkena kutu air karena tempat tersebut kurang terjaga kebersihannya.
Selain itu, terjadinya kutu air di kaki juga bisa disebabkan karena kurang menjaga kebersihan. Misalnya sepatu dan kaus kaki yang kotor dan lembab dapat menjadi pemicu timbulnya kutu air dan menyebabkan bau tidak sedap.
Bahan Alami Obat Kutu Air
Jika jamur penyebab kutu air berkembang, kaki akan terasa perih dan
gatal. Jika dibiarkan maka kulit akan terluka dan mengelupas. Namun
sebaiknya Anda jangan khawatir, dengan bahan alami yang mudah ditemukan
kutu air juga bisa disembuhkan.
Minyak kelapa
Minyak kelapa mampu menghambat tumbuhnya jamur di kulit, termasuk jamur panu dan jamur penyebab kutu air. Oleh karena itu, minyak kelapa ampuh mengatasi kutu air yang tumbuh di kaki. Selain itu, minyak kelapa juga dapat digunakan untuk perawatan kulit sehingga melembabkan kulit secara alami.
Cuka apel
Akibat tumbuhnya jamur pada kaki menyebabkan pH kulit menjadi tidak seimbang. Agar pH kulit menjadi normal, obat kutu air yang bisa digunakan yaitu cuka apel.
Rendam kaki yang terkena kutu air pada larutan cuka apel kurang lebih 20 menit. Lakukan cara ini teratur setiap hari sampai kutu ir di kaki sembuh.
Air garam
Air garam merupakan obat alami kutu air yang paling sederhana dan mudah ditemukan. Garam memiliki sifat anti jamur sehingga ampuh mengobati kutu air. Rendam kaki selama kurang lebih 15 menit pada air hangat yang telah ditaburi garam. Jika dilakukan secara rutin, cara ini efektif mengatasi kutu air di kaki.
Daun Teh
Teh yang umumnya dijadikan minuman, ternyata juga memiliki zat yang ampuh memberantas kutu air. Kandungan asam tannic pada teh mampu membasmi jamur yang tumbuh di kulit sehingga kutu air dapat reda.
Sumber Klik Disini!