Call Our Toll-Free Number: 123-444-5555

pantai pasir putih situbondo

Pantai Pasir Putih situbondo

Pasir Putih adalah wisata alam perpaduan view antara wisata bahari/wisata pantai dan wana wisata/wisata hutan berada persis dibawah lereng gunung Ringgit. Morfologi Pasir Putih terbilang unik karena topografi pantainya melengkung menyerupai teluk menghadap ke laut lepas berbalutkan pepohonan yang rindang membentuk gugusan panorama yang indah.
Lokasi

Berada di Kabuapaten Situbondo – Jawa Timur. Lokasinya mudah dijangkau karena berada di tepi jalan raya utama jalur Banyuwangi – Situbondo – Probolinggo. terletak di Kecamatan Bungatan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Dari arah Situbondo, Pasir Putih berjarak + 21 km atau setengah jam perjalanan dari Kota Situbondo.
Daya tarik

Wisata ini memiliki panorama yang sangat indah. Selain keindahan panorama pantainya, kawasan hutan yang ada di seberang jalan dari wisata Pasir Putih ini dapat juga anda nikmati pesona keindahannya. Saat musim kemarau, pepohonan yang tampak gersang dan meranggas itu memberi sensasi dan pesona keindahan tersendiri.

Bila anda mengarahkan pandangan ke lepas pantai anda akan melihat hamparan luas birunya laut Selat Madura dengan garis putih sepanjang bibir pantai. Ketika mengalihkan pandangan kebelakangnya barisan pohon kelapa, cemara udang dan rimbunan hutan jati menyuguhkan kesejukan tersendiri. Hutan lindung inipun menjadi rumah bagi satwa liar seperti burung yg berkicauan sepanjang siang hari dan anda dapat menyaksikan kera atau lutung (kera hitam) yang berlompatan dari pohon ke pohon lainnya bahkan seringkali dijumpai memenuhi sepanjang jalan untuk sekedar berebut makanan.

Kelandaian pantainya yg menjorok ketengah laut diakui telah menciptakan gelombang yg tenang bahkan nyaris tak berombak sehingga anda seolah-olah berada ditepian danau,pada sisi lain kebeningan air lautnya berpadu dengan terumbu karang dan kehidupan bawah laut pasir putih menjadi surga bermain yang aman dan nyaman bagi anda untuk berlibur.

Anda dapat membuat istana pasir pantai, bersantai sambil menikmati es degan dan sate lalat khas Pasir Putih diatas dermaga kayu atau gazebo atau ditepi pantai, berkemah, mandi matahari, berendam pasir laut, bermain bola pantai, perahu kaca/glass boat, menyelam/diving, berkano,berenang/swimming, berlayar/sailing, cross ATV, memancing/snorkeling, sport & receation fishing dan jenis olahraga air lainnya serta menikmati kehangatan air laut pasir putih.

pantai-pasir-putih-situbondo-2

Anda tak perlu menjadi penyelam handal untuk menjelajahi keindahan bawah laut pasir putih karena terdapat beberapa klub selam professional yang sudah berlisensi siap memandu anda untuk mengelilingi keindahan bawah laut pasir putih. Para peneliti dan pencinta lingkungan juga rutin datang meneliti atau menanam terumbu karang.

Di lokasi ini juga terdapat beberapa pohon yang cukup besar dan rindang. Dengan naungan dahan-dahan dan dedaunannya yang berpadu harmonis dengan semilir hembusan angin, menjadikan suasana di wisata ini terasa mengasyikkan. Namun bila anda lihat secara seksama bahwa pasir yang ada di pantai ini tidaklah berwarna putih tapi cenderung berwarna abu-abu.
Fasilitas

Anda bisa menyewa perahu-perahu tradisional yang banyak tersedia di sana dengan ongkos sekitar Rp 100.000 per perahu untuk sekali jalan dengan per perahu penumpang maksimal 5 orang pulang pergi yang dilengkapi kaca mata air untuk menyaksikan pemandangan bawah laut.

Di wisata Pantai Putih ini juga terdapat banyak kios yang menjual berbagai jenis souvenir yang terbuat dari kerang, aneka olahan hasil laut, replika perahu layar tradisional dan sebagainya. Terdapat juga kios-kios yang menjual berragam kuliner.
pantai-pasir-putih-situbondo-2

bagi anda yang ingin beristirahat atau bermalam anda dapat menginap di Hotel. Pasir Putih menyediakan hotel, café dan restoran antara lain : Hotel, Café dan Restoran Sidomuncul-1, Hotel dan Café Mutiara, Hotel dan Café Papin Inn dan Hotel dan Café Sidomuncul -2 serta hotel dan restoran lainnya di sekitarnya dengan tarip standart sekitar Rp. 250.000,- per kamar atau losmen dengan harga yang terjangkau.

Bagi anda yang ingin berkemah Pasir Putih juga menyediakan area/lahan camping ground khusus dan bagi para pelajar, mahasiswa dan pecinta alam dapat melakukan kegiatan ekstra kurukuler dan penelitian atau berlibur.
Transportasi

Mulailah berangkat dari Terminal Purabaya (Bungurasih) Surabaya naik bus jurusan Probolinggo maupun jurusan bus Jember. Dan turunlah di Terminal Bayu Angga di Probolinggo. Dari Terminal Probolinggo, wisatawan ganti bus dan lanjut naik bus umum tujuan Situbondo.

Perjalanan bus dari Probolinggo ke Situbondo akan melewati kawasan PLTU Paiton yang terkenal dengan keindahan kerlap-kerlip lampunya di malam hari. Sebelum mencapai Panarukan dan pusat Kota Situbondo, wisatawan turun di area wisata Pantai Pasir Putih dan membeli tiket masuk. Jadi, pada dasarnya transportasi menuju Pantai Pasir Putih tidaklah sulit. Sudah ada jalur transportasi umum yang menjangkau tempat wisata di Situbondo ini.
klik di sini: http://indotravelguides.com/jawa-timur/situbondo/pantai-pasir-putih-situbondo/

0 komentar:

About

Iklan

Contact Details